HeadlineKota Kembang

RSUD ASA Luncurkan BDRS dan Hemodialisa, DPRD Depok Berikan Dukungan Penuh

15
×

RSUD ASA Luncurkan BDRS dan Hemodialisa, DPRD Depok Berikan Dukungan Penuh

Sebarkan artikel ini

WartaDepok.com – Sejumlah pimpinan DPRD Kota Depok menghadiri Acara Puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-3 RSUD Anugerah Sehat Afiat (ASA) pada Selasa (18/11/2025). Kehadiran mereka menjadi bentuk dukungan nyata terhadap penguatan layanan kesehatan di Kota Depok.

Acara tersebut dihadiri Ketua Komisi B DPRD Kota Depok, H. Hamzah, bersama Anggota Komisi C DPRD Kota Depok, Nuryuliani, Wakil Ketua Komisi D DPRD Kota Depok, Igun Sumarno, serta Anggota Komisi D DPRD Kota Depok, Ade Firmansyah. Mereka memberikan apresiasi atas perkembangan layanan RSUD ASA selama tiga tahun terakhir.

Mengusung tema “Tiga Tahun Bersaing, Melayani Lebih Hebat, Mengabdi Lebih Dekat (ASA TERHEBAT)”, perayaan ini juga menjadi momentum peresmian Pelayanan Bank Darah Rumah Sakit (BDRS) dan soft launching Pelayanan Hemodialisa (HD). Dua layanan baru tersebut diharapkan memperluas akses pelayanan kesehatan bagi warga Depok.

Ketua Komisi B DPRD Kota Depok, Hamzah, menyampaikan bahwa kehadiran DPRD merupakan bentuk komitmen dalam mendorong peningkatan kualitas fasilitas kesehatan di daerah. “Kami mendukung penuh langkah RSUD ASA untuk terus berinovasi dan memperluas layanan bagi masyarakat,” ujarnya.

Hamzah menambahkan, layanan BDRS dan HD menjadi bukti keseriusan RSUD ASA dalam meningkatkan mutu pelayanan. Menurutnya, fasilitas tersebut sangat dibutuhkan masyarakat dan akan mempercepat penanganan medis di berbagai kondisi darurat maupun terapi rutin.

Selain peresmian layanan, perayaan HUT ke-3 ini juga menjadi ajang penguatan kolaborasi antara pemerintah, DPRD, dan jajaran RSUD ASA. Hamzah berharap sinergi tersebut dapat terus berkembang agar pelayanan kesehatan semakin merata dan mudah dijangkau.

Dengan kehadiran pimpinan DPRD, RSUD ASA diharapkan semakin termotivasi untuk menghadirkan pelayanan kesehatan yang unggul, inovatif, dan dekat dengan masyarakat Kota Depok.

BACA JUGA:  Setda Depok Komitmen Wujudkan Birokrasi Bebas Korupsi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *