Program WUB dan Perempuan Pengusaha Dilanjutkan, DKUM Depok Roadshow di 11 Kecamatan

Kepala Bidang Pemberdayaan dan Pengembangan Usaha Mikro DKUM Kota Depok, Iskandar Zulkarnain saat memaparkan program WUB dan Perempuan Pengusaha di Aula Kecamatan Pancoran Mas, Jumat (10/03/23).

WartaDepok.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) tahun ini melanjutkan program 5.000 Wirausaha Baru (WUB) dan 1.000 Perempuan Pengusaha.

Sebagai langkah awal, pihak DKUM bersama stakeholder di 11 kecamatan melakukan koordinasi dan sinkronisasi ke pelaku usaha mikro selama dua pekan ke depan.

Kepala DKUM Kota Depok, Dede Hidayat menjelaskan, tujuan roadshow ke 11 kecamatan ini untuk mengenalkan program WUB dan Perempuan Pengusaha kepada komunitas dan penggiat UMKM. Mereka akan menjadi jembatan ke masyarakat untuk menggaet calon peserta program tersebut.

“Dengan adanya sosialisasi di tiap kecamatan ini, dapat memberikan informasi ke masyarakat, tahun ini kami akan membuka kembali program WUB dan Perempuan Pengusaha,” jelasnya dilansir dari laman resmi kota Depok.

Dede mengatakan, dalam menjaring calon peserta WUB dan Perempuan Pengusaha, membutuhkan bantuan dari stakeholder wilayah. Karena mereka lebih memahami karakteristik dan strategi yang akan dilakukan.

“Program WUB dan Perempuan Pengusaha ini penting untuk meningkatkan pelaku usaha mikro, agar lebih memahami dan mengembangkan usahanya sampai mandiri,” kata Dede.

Di tempat yang sama, Kepala Bidang Pemberdayaan dan Pengembangan Usaha Mikro DKUM Kota Depok, Iskandar Zulkarnain menambahkan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dan sinkronisasi ke Kecamatan Bojongsari, Sawangan, Cipayung, Limo, dan Pancoran Mas. Pekan depan akan dilanjutkan kembali ke enam wilayah lainnya.

“Rencananya pembukaan peserta WUB dan Perempuan Pengusaha bisa dilakukan pada awal April mendatang, mudah-mudahan program ini bisa lebih sukses dengan dukungan semua pihak,” tandas Zulkarnain.

Seperti diketahui, DKUM Kota Depok tahun kemarin sudah menciptakan 1.750 WUB dan 350 Perempuan Pengusaha, pada tahun ini menargetkan pembentukan 1.750 WUB dan 350 Perempuan Pengusaha. Serta tahun 2024 ada 1.500 WUB dan 300 Perempuan Pengusaha.

BACA JUGA:  Bisa Lewat Online, Pendaftaran Pasien RSUD KiSA Kini Lebih Mudah dan Efisien

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *