HeadlineHumaniora

Progres Capai 3 KM, Penurunan Kabel Udara di Tole Iskandar-Siliwangi Masih Berlangsung

60
×

Progres Capai 3 KM, Penurunan Kabel Udara di Tole Iskandar-Siliwangi Masih Berlangsung

Sebarkan artikel ini
Proses pengerjaan relokasi kabel udara di Jalan Siliwangi-Tole Iskandar, belum lama ini. (Foto: istimewa).

WartaDepok.com – Penurunan kabel udara Tole Iskandar-Siliwangi yang dilaksanakan Pemerintah Kota (Pemkot) Depok sejak 26 September 2023, telah terlaksana sepanjang 3.000 meter.

Total penataan kabel ditarget 6.000 meter, sehingga masih ada progres 3.000 meter.

“Kami terus kebut pekerjaan penurunan kabel udara. Saat ini pekerjaan telah mencapai 3.000 meter atau 3 Km. Penurunan terakhir sudah sampai pertigaan Jalan KSU Kelurahan/ Kecamatan Sukmajaya,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok, Citra Indah Yulianty, Rabu (22/11/23).

Dikatakannya, personel yang diturunkan setiap harinya sebanyak kurang lebih 20 orang. Terdiri dari Bidang Bina Konstruksi (Bikon) DPUPR dan Satuan Tugas (Satgas) Pemeliharaan Jalan.

“Pekerjaan penurunan kabel sudah 3 Km, sisa 100 meter lagi di sisi kiri dari Simpangan Jalan Tole Iskandar menuju Jalan Siliwangi. Sedangkan sisi kanan atau sebaliknya akan menyusul (penurunan kabel),” ungkapnya.

Menurutnya, sejauh ini kendala di lapangan masih bisa diselesaikan, seperti, adanya tiang yang roboh karena besi keropos. Kemudian, adanya buka tutup lalu lintas sehingga menimbulkan kemacetan.

“Namun, bisa di atasi berkat kerja sama petugas di lapangan,” ucapnya.

“Kami imbau masyarakat bersabar jika pekerja kami sedang melakukan tugasnya. Pekerjaan penurunan kabel ini untuk kepentingan bersama,” tutupnya.

BACA JUGA:  Catat Syaratnya! DKUM Depok Buka Akses Permodalan bagi Pelaku UMKM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *