HeadlinePeristiwa

DPUPR Lakukan Penanganan Cepat Longsor di Permata Puri Cimanggis

12
×

DPUPR Lakukan Penanganan Cepat Longsor di Permata Puri Cimanggis

Sebarkan artikel ini
Satuan Tugas (Satgas) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok melakukan penanganan longsor di Permata Puri 1, Kelurahan Cisalak Pasar, Kecamatan Cimanggis, Selasa (13/01/26). (Foto: DPUPR Depok)

WartaDepok.com – Satuan Tugas (Satgas) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok melakukan penanganan longsor di Permata Puri 1, Kelurahan Cisalak Pasar, Kecamatan Cimanggis, Selasa (13/01/26). Penanganan dilakukan untuk membersihkan material longsor agar tidak menyumbat aliran air.

Kepala DPUPR Kota Depok, Citra Indah Yulianty, mengatakan lokasi longsor memiliki panjang sekitar 10 meter dengan kedalaman mencapai 2 meter. Penanganan telah dimulai sejak Senin (12/01/26) dan akan terus dilanjutkan hingga seluruh proses perbaikan selesai.

“Curah hujan yang terjadi kemarin mengakibatkan longsor pada saluran crossing dan saluran inti sedalam dua meter dan sepanjang 10 meter. Kami menurunkan satu regu Satgas yang terdiri dari 10 personel,” ujarnya.

Ia menjelaskan, kegiatan penanganan turut didukung alat berat berupa mini spider. Untuk tahap awal, Satgas fokus melakukan pembersihan material longsor agar tidak menghambat aliran air.

Selama proses perbaikan berlangsung, arus lalu lintas di sekitar lokasi diberlakukan sistem buka-tutup jalan. Oleh karena itu, Citra mengimbau masyarakat dan pengguna jalan untuk lebih berhati-hati saat melintas.

“Kami mohon masyarakat bersabar dan tetap waspada. DPUPR akan terus memastikan kondisi di lokasi tetap aman, terutama di musim hujan, guna mencegah kejadian serupa,” tutupnya.

BACA JUGA:  Peringati Hari Ibu ke-97 dan Hari Bela Negara, Wali Kota Depok Tekankan Kepedulian Nyata

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *