WartaDepok.com – Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 di Kota Depok tercacat didominasi oleh generasi milenial.
“Sebanyak 483.507 pemilih dari generasi milenial, yang merupakan kelahiran dari tahun 1981 sampai 1996,” ungkap Ketua KPU Depok Willi Sumarlin dilansir melalui laman resmi Pemkot Depok.
Sementara itu, generasi Z yang dihitung berdasarkan tahun kelahiran 1997 hingga 2008 mencapai 338.328 pemilih.
Generasi X yang dihitung dari tahun 1965-1980 mencapai 425.604 pemilih, generasi baby boomer yang dihitung dari tahun 1946-1964 167.652 pemilih, dan generasi pre-boomer 12.552 pemilih yakni mereka yang lahir tahun 1945 kebawah.
“Sementara itu total DPT adalah 1.427.674 yang tersebar di 11 kecamatan. Dengan total 2.763 Tempat Pemilihan Suara (TPS),” tandasnya.