WartaDepok.com – Ratusan pengendara bermotor di Jalan Margonda khidmad mengikuti detik-detik proklamasi. Mereka turun dari kendaraan dan hormat ketika pembacaan proklamasi.
Aksi tersebut dilakukan serentak di tiga titik, yang diantaranya adalah di Simpang Juanda, Simpang Ramanda, dan Simpang Tugu Jam Jalan Siliwangi.
Suasana heroik terasa dalam pembacaan proklamasi. Peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun ini diselenggarakan dengan cara yang berbeda.
“Polres Metro Depok bersama Kodim 0508/Depok dan masyarakat melaksanakan peringatan di jalan-jalan serta pusat aktivitas masyarakat,” kata Kapolres Metro Depok Kombes Pol Azis Andriansyah, Senin (17/8/2020).
Masyarakat yang sedang aktivitas di jalan dan lokasi lain diminta untuk menghentikan aktivitasnya sementara selama 3 menit sambil mendengarkan pembacaan Proklamasi Kemerdekaan RI.
Masyarakat juga dihimbau utk berdiri dan menghormat kepada Sang merah putih yang telah dibawa petugas Kepolisian, TNI maupun Masyarakat.
“Kegiatan ini dimaksudkan agar seluruh masyarakat Kota Depok terus memelihara rasa nasionalisme dan patriotisme serta menghargai jasa jasa para pahlawan yang telah berjuang meraih kemerdekaan bangsa Indonesia,” paparnya.
Diharapkan masyarakat bisa memanfaatkan hasil perjuangan para pahlawan dengan terus berkarya yang terbaik untuk negeri.
Terlebih lagi saat ini ketika seluruh wilayah Indonesia terkena wabah pandemic Virus Covid-19, dibutuhkan jiwa-jiwa pejuang dari seluruh rakyat Indonesia agar mau bersama untuk menghadapi serta melawan wabah pandemic ini.
Dalam situasi yang krisis ini kita semua harus bahu membahu agar dampak adanya pandemic covid-19 ini tidak melemahkan Negara maupun Masyarakat Indonesia.
“Semoga Peringatan Hari Ulang Tahun ke -75 Kemerdekaan RI kali ini, bisa menjadi momentum bagi seluruh rakyat Indonesia, khususnya kota depok agar bangkit dan terus maju untuk membangun Negeri tercinta Indonesia,” pungkasnya.